Dipimpin Dandim, Kodim 0706/Temanggung Gelar Upacara Kenaikan Pangkat

    Dipimpin Dandim, Kodim 0706/Temanggung Gelar Upacara Kenaikan Pangkat
    Komando Distrik Militer (Kodim) 0706/Temanggung Gelar Upacara kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama Dan PNS Di Jajaran Kodim 0706/Temanggung

    TEMANGGUNG  - Komando Distrik Militer (Kodim) 0706/Temanggung gelar upacara kenaikan pangkat Bintara, Tamtama dan PNS di jajaran Kodim 0706/Temanggung, Upacara tersebut dilaksanakan Lapangan Upacara Makodim 0706/Temanggung Jl. Pangeran Diponegoro No.39, Gendongan, Temanggung I, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Senin (01/04/2024).

    Perlu diketahui upacara kenaikan pangkat tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono, S.I.P., serta dihadiri oleh seluruh Perwira, Bintara, Tamtama, PNS dan Ketua Persit KCK Cab XXVI Kodim 0706/Temanggung beserta pengurus.

    Dalam sambutannya Letkol Inf Sriyono, S.I.P., menyampaikan ucapan syukur dan ucapan selamat kepada anggota yang naik pangkat, Karena kenaikan pangkat merupakan suatu kehormatan dalam kehidupan militer dan patut disyukuri.

    “Alhamdullah kita bisa hadir dalam upaya kenaikan pangkat pada pagi ini, Saya ucapkan selamat kepada yang naik pangkat 1 tingkat lebih tinggi. Karena kenaikan pangkat itu diberikan kepada setiap prajurit TNI yang mampu menunjukkan prestasi, dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tinggi sesuai dengan tugas yang diembannya, oleh karena itu wajib untuk disyukuri" Terang Dandim".

    Ia menambahkan, kenaikan pangkat tersebut bukan merupakan hadiah, melainkan suatu kepercayaan dari pimpinan TNI, bangsa dan negara, dan juga amanah dari Tuhan Yang Maha Kuasa, sebagai suatu kepercayaan.

    " Saya juga berharap, agar para anggota personil yang naik pangkat mampu mempertanggung jawabkan makna dari kenaikan pangkat. Karena tuntutan dari kenaikan pangkat yang telah diterima, harus diimbangi dengan sikap dan perilaku yang lebih bermakna di lingkungan tugas dan lingkungan sekitar, " tambahnya.

    Acara ditutup dengan pemberian selamat dan jabat tangan oleh Dandim 0706/Temanggung dan diikuti oleh seluruh anggota Kodim 0706/Temanggung.

    temanggung jawa tengah tni ad
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Idul Fitri 1445 H, Kapolda dan Pangdam...

    Artikel Berikutnya

    Terkendali, Gerakan Pangan Murah Antisipasi...

    Komentar

    Berita terkait